Analisis Kualitas Sistem Informasi Aplikasi Kasir (Mini Pro) Menggunakan Model McCall
DOI:
https://doi.org/10.35960/ikomti.v6i1.1759Keywords:
kualitas perangkat lunak, aplikasi kasir, metode McCall, industri pangan dan minumanAbstract
Pesatnya perkembangan Teknologi Informasi di era industri 4.0 telah mendorong banyak industri, termasuk sektor makanan dan minuman (F&B), untuk beralih ke sistem digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aplikasi kasir Mini Pro dengan menerapkan metode McCall, dengan fokus utama pada efisiensi serta pengalaman pengguna. Dalam proses pengumpulan data, metode yang digunakan mencakup wawancara dan kuesioner yang diberikan kepada pemilik Es Teh Bro guna mengidentifikasi kebutuhan serta permasalahan yang dihadapi. Pemilihan individu target atau pemilik Es Teh Bro telah ditentukan sebelumnya menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa aplikasi ini mengalami kendala dalam menangani transaksi menggunakan tanpa koneksi internet, yang menyebabkan lambatnya pemrosesan data. Walaupun aspek Product Operation memperoleh nilai 74,7% (baik), aspek Product Transition mencapai 70,4% (baik), dan aspek Product Revision mencatat nilai tertinggi, yakni 98% (sangat baik), secara keseluruhan aplikasi ini tetap dikategorikan sebagai “Tidak Baik” dengan total nilai 26%. Kesimpulan dari penelitian ini menyoroti perlunya perbaikan pada aspek Product Operation dan Product Transition agar sistem aplikasi kasir Mini Pro dapat memberikan layanan yang lebih baik dan optimal bagi penggunanya, sehingga dapat meningkatkan efisiensi operasional dalam sektor F&B. Penelitian ini juga merekomendasikan dilakukannya pengujian lebih lanjut menggunakan metode lain, seperti ISO 9126 atau CMMI, untuk memperoleh analisis yang lebih komprehensif dan mendalam dalam rangka meningkatkan kualitas perangkat lunak ini di masa depan.
References
[1] S. Marhadi, “(PDF) 5 Tren Teknologi Dalam 10 Tahun Terakhir Yang Mampu Mengubah Business Model Perusahaan,” no. December, 2016, doi: 10.13140/RG.2.2.18242.38080.
[2] S. Avriyanti, “Strategi Bertahan Bisnis Di Tengah Pandemi Covid-19 Dengan Memanfaatkan Bisnis Digital Usaha Kecil Dan Menengah Kabupaten Tabalong ),” J. Pemikir. dan Penelit. Adm. Publik dan Adm. Bisnis, vol. 5, no. 1, pp. 60–74, 2021, doi: 10.35722/pubbis.v5i1.380.
[3] S. Adithia, S. Nobuoka, and V. R. Dewanti, “Pelatihan dan Pendampingan Produksi Serta Pemasaran Digital UMKM Ayam Goyang Lidah Andalan,” J. Servite, vol. 5, no. 1, p. 22, 2023, doi: 10.37535/1020054120233.
[4] M. Faris Hafizh, R. Dhever Hani, A. Nur Kholishah, and I. Farida Adi Prawira, “Strategi Transformasi Digital Di Era Industri 4.0: Blueprint Bisnis, Penerapan Teknologi, Dan Peran Kritis Pemerintah Dalam Meningkatkan Daya Saing Bisnis Food and Beverage (F&B),” Ekon. Bisnis, vol. 23, no. 1, pp. 1–8, 2024, doi: 10.32722/eb.v23i1.6383.
[5] S.- Bakhri, F. Hanif, and A. Haidir, “Rancang Bangun Aplikasi Kasir Penjualan Susu Berbasis Web Pada Alomgada Kids Jakarta,” IJCIT (Indonesian J. Comput. Inf. Technol., vol. 5, no. 1, pp. 47–54, 2020, doi: 10.31294/ijcit.v5i1.6397.
[6] Badan statistik provinsi jawa tengah, “Jumlah Perusahaan pada Industri Besar dan Sedang di Provinsi Jawa Tengah,2021,” Badan statistik provinsi jawa tengah, 2024. https://jateng.bps.go.id/id/statistics-table/2/MjE2OSMy/jumlah-perusahaan-pada-industri-besar-dan-sedang-menurut-kabupaten-kota-di-provinsi-jawa-tengah.html (accessed Nov. 13, 2024).
[7] E. Y. Sutrisno, A. C. Hidayat, and A. Sutanto, “Pemanfaatan E-Commerce dan Property Management System Dalam Kegiatan Bisnis Perhotelan di Era Revolusi Industri 4.0,” J. Kepariwisataan Indones. J. Penelit. dan Pengemb. Kepariwisataan Indones., vol. 17, no. 1, pp. 85–98, 2023, doi: 10.47608/jki.v17i12023.85-98.
[8] Rafika Azwina, Pina Wardani, Fajar Sitanggang, and Purnama Ramadani Silalahi, “Strategi Industri Manufaktur Dalam Meningkatkan Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Di Indonesia,” Profit J. Manajemen, Bisnis dan Akunt., vol. 2, no. 1, pp. 44–55, 2023, doi: 10.58192/profit.v2i1.442.
[9] A. Cahya Kamilla, N. Priyani, V. Handrianus Pranatawijaya, and N. Noor Kamala Sari, “Pengembangan Aplikasi Kasir Mobile Yang Efisien,” JATI (Jurnal Mhs. Tek. Inform., vol. 8, no. 4, pp. 5966–5971, 2024, doi: 10.36040/jati.v8i4.9829.
[10] T. Hidayat and M. Muttaqin, “Testing the online graduation registration and payment information system uses black box testing with the equivalence partitioning and boundary value analysis methods,” J. Tek. Inform. UNIS, vol. 6, no. 1, pp. 2252–5351, 2018.
[11] W. Asmara, A. Kurniawati, and D. Anggraini, “Analisis Kualitas Sistem Informasi Kasir (Majoo) Menggunakan Metode ISO 25010:2011 Berdasarkan Karakteristik Usability,” Ind J. Comput., vol. 7, no. 3, pp. 1–20, 2022, doi: 10.34818/indojc.2022.7.3.668.
[12] A. &Affandi Pirmansyah & Affandi, “Tinjauan Yuridis Hubungan Hukum Dan Penerapan Asas Proporsionalitas Perjanjian Antara PT . Go-jek Indonesia Juridical Review of Legal Relations and The Implementation of The Proporsionality of Agreements Between PT . Go-jek Indonesia with F & B Enterprise,” pp. 167–180, 2021.
[13] M. Mccall, “Jurnal KomtekInfo Analisis Kualitas Sistem Informasi Absensi Karyawan,” vol. 10, pp. 93–100, 2023, doi: 10.35134/komtekinfo.v10i3.417.
[14] Z. A. Santosa, M. Y. P. Chusnani, R. Purbaningtyas, and S. A. Wulandari, “Implementasi Profile Matching untuk Mengukur Kualitas Website Sistem Informasi Desa Sidokerto Menggunakan Model McCall,” J. Masy. Inform., vol. 15, no. 1, pp. 67–80, 2024, doi: 10.14710/jmasif.15.1.63273.
[15] Christina Juliane, Rizal Dzulkarnaen, and Windi Susanti, “Metode McCall’s untuk Pengujian Kualitas Sistem Informasi Administrasi Tugas Akhir (SIATA),” J. RESTI (Rekayasa Sist. dan Teknol. Informasi), vol. 3, no. 3, pp. 488–495, 2019, doi: 10.29207/resti.v3i3.1170.
[16] M. U. Siregar and A. H. Arif, “A Usage of McCall’s Software Quality Analysis on the Bonus System of PT Surya Pratama Alam,” JISKA (Jurnal Inform. Sunan Kalijaga), vol. 3, no. 1, p. 63, 2018, doi: 10.14421/jiska.2018.31-07.
[17] A. David and C. Subroto, “Pengujian Kualitas Situs Web Pemerintahan Kabupaten Malinau Menggunakan Metode McCall,” vol. 10, no. 2, 2023.
[18] H. Hanes et al., “Pengukuran Kualitas Perangkat Lunak PosPay 5000 Menggunakan Metode McCall,” JTIK (Jurnal Tek. Inform. Kaputama), vol. 4, no. 2, pp. 81–88, 2020, doi: 10.59697/jtik.v4i2.595.
[19] M. Ismail, R. Sahabuddin, M. I. Idrus, and A. Karim, “Faktor Mempengaruhi Keputusan Pembelian pada Online Marketplace pada Mahasiswa Universitas Hasanuddin,” SEIKO J. Manag. Bus., vol. 5, no. 1, pp. 2022–2071, 2022, [Online]. Available: https://doi.org/10.37531/sejaman.v5i1.1831.
[20] M. A. Sumarto, “Analisis dan Perancangan Aplikasi Point of Sale (POS) untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan Metode Rapid Application Development (RAD),” J. Stud. Komun. dan Media, vol. 27, no. 1, pp. 17–34, 2023, doi: 10.17933/jskm.2023.5115.
[21] H. Hanes, A. Angela, and S. Br Sembiring, “Pengukuran Kualitas Website Penjualan Tiket Dengan Menggunakan Metode Mccall,” JTIK (Jurnal Tek. Inform. Kaputama), vol. 4, no. 2, pp. 81–88, 2020, doi: 10.59697/jtik.v4i2.595.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Nazilatul Azza, Nur Hadian, Arina Zahrotul Muna, Hasan B Salim, Elli Setyarini, M. Quthbil Irsyad Maulana

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.